Minggu, 29 Desember 2013

Tugas 2 Etika Profesi Akuntansi



Konvergensi ke IFRS di Indonesia

Indonesia saat ini belum mewajibkan bagi perusahaan-perusahaan di Indonesia menggunakan IFRS melainkan masih mengacu kepada standar akuntansi keuangan lokal. Dewan Pengurus Nasional IAI bersama-sama dengan Dewan Konsultatif SAK dan Dewan SAK merencanakan tahun 2012 akan menerapkan standar akuntansi yang mendekati konvergensi penuh kepada IFRS.
Dari data-data di atas kebutuhan Indonesia untuk turut serta melakukan program konverjensi tampaknya sudah menjadi keharusan jika kita tidak ingin tertinggal. Sehingga, dalam perkembangan penyusunan standar akuntansi di Indonesia oleh Dewan Standar Akuntansi Keuangan (DSAK) tidak dapat terlepas dari perkembangan penyusunan standar akuntansi internasional yang dilakukan oleh International Accounting Standards Board (IASB). Standar akuntansi keuangan nasional saat ini sedang dalam proses secara bertahap menuju konverjensi secara penuh dengan International Financial Reporting Standards yang dikeluarkan oleh IASB. Adapun posisi IFRS/IAS yang sudah diadopsi hingga saat ini dan akan diadopsi pada tahun 2009 dan 2010 adalah seperti yang tercantum dalam daftar- daftar berikut ini.
Tabel 1:
IFRS/IAS yang Telah Diadopsi ke dalam PSAK hingga 31 Desember 2008 
1.  IAS 2 Inventories
2.  IAS 10 Events after balance sheet date
3.  IAS 11 Construction contracts
4.  IAS 16 Property, plant and equipment
5.  IAS 17 Leases
6.  IAS 18 Revenues
7.  IAS 19 Employee benefits
8.  IAS 23 Borrowing costs
9.  IAS 32 Financial instruments: presentation
10.  IAS 39 Financial instruments: recognition and measurement
11.  IAS 40 Investment propert

Tabel 2:
IFRS/IAS yang Akan Diadopsi ke dalam PSAK pada Tahun 2009
1.  IFRS 2 Share-based payment
2.  IFRS 4 Insurance contracts
3.  IFRS 5 Non-current assets held for sale and discontinued operations
4.  IFRS 6 Exploration for and evaluation of mineral resources
5.  IFRS 7 Financial instruments: disclosures
6.  IAS 1 Presentation of financial statements
7.  IAS 27 Consolidated and separate financial statements
8.  IAS 28 Investments in associates
9.  IFRS 3 Business combination
10.  IFRS 8 Segment reporting
11.  IAS 8 Accounting policies, changes in accounting estimates and errors
12.  IAS 12 Income taxes
13.  IAS 21 The effects of changes in foreign exchange rates
14.  IAS 26 Accounting and reporting by retirement benefit plans
15.  IAS 31 Interests in joint ventures
16.  IAS 36 Impairment of assets
17.  IAS 37 Provisions, contingent liabilities and contingent assets
18.  IAS 38 Intangible assets 

Tabel 3:
IFRS/IAS yang Akan Diadopsi ke dalam PSAK pada Tahun 2010
1.  IAS 7 Cash flow statements
2.  IAS 20 Accounting for government grants and disclosure of government assistance
3.  IAS 24 Related party disclosures
4.  IAS 29 Financial reporting in hyperinflationary economies
5.  IAS 33 Earning per share
6.  IAS 34 Interim financial reporting
7.  IAS 41 Agriculture 

Dan untuk hal-hal yang tidak diatur standar akuntansi internasional, DSAK akan terus mengembangkan standar akuntansi keuangan untuk memenuhi kebutuhan nyata di Indonesia, terutama standar akuntansi keuangan untuk transaksi syariah, dengan semakin berkembangnya usaha berbasis syariah di tanah air. Landasan konseptual untuk akuntansi transaksi syariah telah disusun oleh DSAK dalam bentuk Kerangka Dasar Penyusunan dan Penyajian Laporan Keuangan Syariah. Hal ini diperlukan karena transaksi syariah mempunyai karakteristik yang berbeda dengan transaksi usaha umumnya sehingga ada beberapa prinsip akuntansi umum yang tidak dapat diterapkan dan diperlukan suatu penambahan prinsip akuntansi yang dapat dijadikan landasan konseptual. Pernyataan Standar Akuntansi Keuangan untuk transaksi syariah akan dimulai dari nomor 101 sampai dengan 200. (SY)

sumber :
http://www.kanaka.co.id/index.php?option=com_content&view=article&id=63:konverjensi-ke-ifrs-di-indonesia&catid=44:audit

Tidak ada komentar:

Posting Komentar